Home Article 1

Apalagi yang lebih berarti dalam hidup ini daripada keluarga besar yang utuh serta selalu akrab dan hangat bersama. Setidaknya itulah yang menjadi keinginan keluarga Anis Ahmad Ayyub, pemilik rumah di kawasan Jagakarsa , yang memiliki 5 anak yang semuanya sudah menikah ini. Masa-masa pensiun dari BUMN pun dinikmati keluarga dalam lingkungan rumah yang asri dan penuh dengan kehangatan. Karakter keluarga yang akrab dan dekat membuat rumah ini selalu ramai sebagai tempat berkumpul, terutama di akhir pekan.

Dibangun di atas lahan seluas 1000 meter per segi, bangunan dengan garis bersih dan modern ini didalangi oleh arsitek yang tidak lain adalah putra pertama keluarga Anis. Luas bangunan dua lantai total 800 meter per segi dengan konsep pencahayaan yang menyeluruh dengan penempatan banyak jendela dan plafon yang tinggi.
Untuk member i kesan keakraban yang total, interior rumah pun diberi warna hangat merah sehingga terbentuk kesan enclosed space. Penerapan warna ini diterapkan pada sebagian besar ruang, terutama ruang keluarga, ruang makan dan ruang menuju kamar tidur. Sementara, untuk ruangan tidur pemberian warna interior lebih dibebaskan kepada masing-masing kepribadian anggota penghuninya. Tak ayal lagi pemberian warna yang terkesan berani ini memberikan kehangatan tersendiri pada keluarga besar yang rumahnya kerap diramaikan oleh 14 cucunya.


Lokasi : Kediaman Keluarga Anis Ahmad Ayyub, Jagakarsa, Jakarta Selatan
Teks : Flo
Foto : Dadan